AWAS! INI BAHAYA CURHAT SEMBARANGAN SOAL RUMAH TANGGA!

AWAS! INI BAHAYA CURHAT SEMBARANGAN SOAL RUMAH TANGGA!

Bahaya Curhat Rumah Tangga – Memang, tidak ada rumah tangga yang aman dari masalah.
Dan saat kita punya masalah, biasanya kita ingin mengeluh atau sekadar meluapkannya bersama orang lain.
Akan tetapi, kalau sudah menyangkut soal rumah tangga, Anda wajib berhati-hati.
Sebab, risikonya terlalu besar. Berikut ini beberapa akibat buruk yang mungkin terjadi bila Anda sembarangan curhat dengan orang lain.

Rahasia Rumah Tangga Bocor

Saat kita mulai curhat soal masalah rumah tangga kita pada orang lain, saat itu juga hal-hal yang sifatnya rahasia akan terbongkar keluar.
Ini tentu tidak baik untuk kelanjutan rumah tangga kita.
Apalagi, kita seringkali terpancing untuk ghibah, membicarakan keburukan pasangan di momen-momen konflik ini.
Dan seringkali, dengan asal curhat, kita tidak menemukan solusi yang tepat.
Justru menimbulkan masalah baru, terlebih ketika teman yang kita ajak curhat malah mengompor-ngompori.
Suasana rumah tangga tak pelak jadi makin panas, ya?

Orang Lain Akan Menganggap Buruk

Seringkali, ketika curhat masalah rumah tangga, kita mengungkit keburukan-keburukan yang dilakukan pasangan.
Secara psikologis, ada 2 dampak negatif yang mungkin terjadi dalam benak orang.
Pertama, dia akan melihat pasangan kita sebagai orang yang buruk akibat curhatan kita.
Kedua, bisa jadi kita sendiri yang akan dinilai buruk oleh orang lain karena seolah-olah ‘hanya kita yang punya masalah’. Terlebih lagi bila kita curhat sembarangan di dunia maya, semisal di media sosial dan sebagainya.

Pintu Masuk Pelakor dan Pebinor

Faktanya, pelakor atau pebinor sering masuk melalui jalur rahasia ini.
Karena merasa iba dengan masalah rumah tangga yang dihadapi seorang istri, laki-laki lain bisa tergerak untuk masuk dan “menawarkan dirinya” untuk menggantikan peran sang suami.
Begitu juga sebaliknya. Wanita lain bisa masuk “menawarkan diri” kepada laki-laki beristri yang asal curhat soal rumah tangganya.
Bahkan, ada pula seorang istri yang akhirnya ditikung sahabatnya sendiri akibat sering curhat soal suaminya.
Berbekal curhatan sang istri tersebut, si kawan perempuan ini jadi tahu jalan rahasia untuk mengambil hati suami sahabatnya tersebut.

Itulah beberapa bahaya curhat rumah tangga yang sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari.
Mengingat sebegitu bahayanya curhat asal-asalan soal rumah tangga, ini jadi peringatan buat kita agar lebih berhati-hati memilih orang untuk berbagi, ya.
Atau bila Bunda punya masalah rumah tangga, bisa konsultasikan dengan Bunda Ayu Puspita melalui nomor +62 811-2787-915.

BACA JUGA: